Proposal
sering diartikan sebagai usul, tawaran, rencana, perencanaan atau pengajuan.
Pengertian
proposal sendiri adalah rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kerja
(KBBI, 2002), perencanaan secara sistematis, matang dan teliti yang dibuat oleh
peneliti sebelum melaksanakan penelitian, baik penelitian di lapangan (field
research) maupun penelitian di perpustakaan (library research).
Unsur-unsur
Proposal Ilmiah:
BAB
I PENDAHULUAN
Pada bab ini menggambarkan mengenai
pokok-pokok pikiran yang mendasari penelitian ini, permasalahan pokok yang
dihadapi beserta batasannya, tujuan penelitian, manfaat dari penelitian ini,
dan sistematika penulisan yang digunakan.
1.
Latar Belakang masalah
Latar belakang masalah berisikan
pendeskripsian tentang permasalahan umum dari topik yang akan diteliti.
2.
Rumusan masalah dan Tujuan Penelitian
Rumusan masalah adalah pokok permasalahan yang
kan kita bahas atau pertanyaan-prtanyaan berupa pokok permasalahan yang akan
kita bahas dalam karangan ilmiah.
3.
Batasan masalah
Batasan masalah berisikan pembatasan
permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian, hal-hal apa saja yang akan
diangkat sebagai bahan pendukung menyelesaikan rumusan masalah.
4.
Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian berisikan manfaat-manfaat
apa saja yang dapat diperoleh dengan adanya penulisan ilmiah tersebut.
5.
Metodologi penelitian
Metodologi penelitian adalah bagaimana cara
peneliti memyelesaikan suatu rumusan masalah.
Berisi
tentang :
• Objek penelitian
• Data
• Metode pengumpulan data
• Alat analisis yang digunakan
6.
Sistematika penulisan
Berisikan tentang sistematika dari suatu
penulisan. Struktur penulisan dan penjelasan umum dari setiap bab.
BAB
II LANDASAN TEORI
Pada bab ini berisi pendekatan-pendekatan atau
teori yang relevan dengan judul dan rumusan masalah yang akan digunakan untuk
mengupas, menganalisis, dan menjelaskan variabel yang akan kita teliti.
BAB
III METODE PENELITIAN
Pada bab ini memberikan gambaran mengenai
metode pengumpulan data, jenis data yang dipergunakan, sumber pengambilan data,
serta metode analisis yang dipergunakan.
BAB
IV PEMBAHASAN DAN ANALISIS
Pada bab ini memberikan gambaran umum
perusahaan mengenai sejarah berdirinya dan perkembangannya, tujuan perusahaan,
struktur organisasi, produk perusahaan, serta menganalisis perusahaan
BAB
V KESIMPULAN DAN SARAN
Pada bab terakhir ini berisi kesimpulan dari
hasil kajian dalam bab IV dan diberikan saran-saran.
DAFTAR
PUSTAKA
Teknik notasi ilmiah yang merupakan kumpulan
sumber bacaan atau sumber referensi saat menulis karangan ilmiah. Untuk
memperkuat pendapat kita, tentunya kita akan mencari pendapat-pendapat para
ahli yang sesuai dengan bidang kajian untuk dijadikan bahan referensi dari
berbagai sumber bacaan, baik berupa buku, majalah, surat kabar, maupun
jurnal-jurnal ilmiah lainnya.
Ciri-Ciri
Proposal
1.
Proposal dibuat untuk meringkas kegiatan yang akan dilakukan
2.
Sebagai pemberitahuan pertama suatu kegiatan
3.
Berisikan tujuan-tujuan, latar belakang acara
4.
Pastinya proposal itu berupa lembaran-lembaran pemberitahuan yang telah di
jilid yang nantinya diserahkan kepada si empunya acara.
Jenis
Proposal:
A. Proposan Ilmiah
Proposalilmiah
terdiri dari :
1.Proposal
Penelitian Kajian Pustaka
2.Proposal
Penelitian Kualitatif
3.Proposal
Penelitian Kuantitatif
B. Proposal non ilmiah / kegiatan
kemasyarakatan.
Proposal
seperti proposal pembangunan masjid, proposal pertandingan olahraga, proposal
pentas seni. dan sebagainya
Proposal
Rencana Kegiatan
-
Usaha (Bisnis)
-
Organisasi → Pengurus dan Kepanitiaan
-
Proposal Bantuan Dana (Sponsorship)
Sumber;
http://id.wikipedia.org/wiki/Proposal
http://evianthyblog.blogspot.com/2011/11/proposal.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar